Lagu Hijrah Cintaku liriknya diciptakan oleh Fazayubdina. Sedangkan musik aransemennya ditangani oleh Eza Septian dengan sutradara video klip Julian Kubik.
“Semoga lagu ini bisa menghiasi awal tahun bagi pecinta musik releigi di tanah air, dan bisa mengobati kerinduan bersama bagi fans ADAM,” Kata Glamour Rino dari label musik Botram Media Entertainment, manajemen yang menaungi Adam Musik.
Sebelumnya ADAM Musik juga sukses dengan sejumlah lagu, yakni ‘Ya Rasulullah’, ‘Aisyah Istri Rasulullah”, dan singel, ‘Welcome Ramadhan’.***